Diky ansor rosadi. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

MASALAH KELANGKAAN

  • MASALAH KELANGKAAN
Pengertian kelangkaan
Barang yang dibutuhkan untuk hidup atau sumber-sumber daya yang diperlukan untuk menghasilkan jumlahnya terbatas atau langka. Dalam ilmu ekonomi kelangkaan sumber daya dapat dirumuskan dengan dua cara sebagai berikut :
  1. Terbatas , bahwa sumber daya tidak cukup dibandingkan dengan banyaknya kebutuhan manusia.
  2. Terbatas dalam artian manusia harus melakukan pengorbanan untuk memperolehnya.
Manusia senantiasa berusaha mengatasi kelangkaan dengan alat yang ada dan kemampuannya untuk memenuhi kebutuhan. Ada 2 cara yang di tempuh yaitu :
ü  Menggali sumber daya alam yang ada
ü  Memproduksi barang baru dengan alat produksi yang ada
  • Faktor-faktor penyebab kelangkaan  adalah :
  1. Kebutuhan manusia terus meningkat
  2. Persediaan SDA terbatas
  3. Kemampuan manusia mengolah SDA sanagt terbatas
  4. SDA yang baru belum di temukan
  5. Karena perkembangan IPTEK tidak sesuai dengan perkembangan kebutuhan yang semakin meningkat mengikuti perkembangan peradaban manusia itu sendiri
Untuk memproduksi suatu barang kerap kali diperlukan suau proses yang lama dan berbelit-belit. Apabila semua unsure yang ikut serta berperan dalam proses produksi itu di klasifikasikan ada empat kelompok dasar  yang disebut dengan “factor Produksi atau sumber daya” yaitu :
  1. Tenaga kerja
  2. Sumber-sumber daya
  3. Barang-barang modal
  4. Pengusaha/skill
  • Keterbatasan sumber daya ini dapat dirinci sebagai berikut :
1.      Kekurangan dana ,
Pembangunan nasional merupakan dana yang besar untuk investasi , rendahnya income perkapita dengan Indonesia menyebabkan masih rendahnya tabungan masyarakat , sehingga dana untuk investasi masih akan tergantung pada tabungan pemerintah dan bantuan luar negeri
2.      Kekurangan skill
Akibat dari system pendidikan di masa penjajahan dulu , setelah mencapai kemerdekaan Indonesia sangan kekurangan tenaga ahli. Untuk mengatasi hal tersebut , jelas di butuhkan waktu yang lama dan biaya yang besar.
3.      Struktur ekonomi yang tidak seimbang
Hal yang terutama adalah perbandingan antara sector pertanian , sector industri , dan sector jasa yang masih menunjukkan dominasi sector primer dibandingkan dengan industry baru sedikit sekali.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: